Tempat sirih / tembakau

Tanggal Pencatatan: 20 Agustus 2022
Kategori : Etnografika
Material : Kuningan
Kondisi : Baik
Asal Perolehan : Bukittinggi

Sirih dengan  kelengkapanya dan tembakau atau rokok  merupakan salah satu alat yang dipakai di Minangkabu dalam upcara adat berfungsi sebagai pembuka kata, atau menyapa para tamu yang datang baik tamu kehormatan ataupun tamu biasa. Sirih  atau tembakau beserta kelengkapan ini diletakkan disebuah wadah salapah yang  terbuat dari kuningani dibuat dengan teknik tuang. Berbentuk empat persegi panjang dan mempunyai tutup. Antara tutup dan badan diberi engsel, sehingga tidak lepas dan dapat dibuka dan ditutup. Pada bagian dinding dan  tutup salapah terdapat hiasan ukiran motif flora sehingga menambah keindahan salapah ini.  Digunakan sebagai tempat sirih selengkapnya atau tembakau/rokok  pada waktu upacara Adat di Minangkabau.